Kecamatan Utan memiliki 7 Daerah Aliran Sungai (DAS) dengan 3 titik mata air yaitu di Beringin Sila, Aik Putik dan Tarusan. Tingginya sedimentasi, menyebabkan berkurangnya jumlah dan debit mata air, serta semakin meluasnya wilayah bukaan di bagian hulu DAS menunjukkan kondisi DAS sebagian besar mengalami degradasi, sehingga upaya rehabilitasi mendesak dilakukan.
Dari 3 (tiga) DAS yang ada di Kecamatan Utan, Desa Jorok hanya dialiri oleh 1 (satu) mata air yaitu Beringin Sila. Selain dari mata air tersebut, penduduk yang jauh dari DAS sendiri memiliki sumber air yang lain seperti PDAM dan Sumur Bor.